Exclusive Sunday Experience at The Mulia Resort Bali


Hari minggu identik dengan family time ataupun hari dimana kalian bisa menghabiskan waktu bersama teman, sahabat, rekan kerja maupun orang yang kalian sayangi. Mencari suasana yang baru dihari minggu bisa kalian temukan di The Mulia Resort Bali. Exclusive experience pastinya akan terbesit di benak kalian saat mendengar nama hotel yang satu ini, namun tak perlu ragu untuk menikmati hari minggu kalian disini karena The Mulia akan memberikan pengalaman baru yang menyenangkan.




Sunday experience kami mulai dengan Sunday Lunch di The Café yang menyajikan hidangan buffet dengan kelas premium dan pastinya dengan seleksi makanan yang sangat memukau mata kalian dari berbagai negara. Kesan pertama ketika memasuki restaurant ini adalah ruangan mewah luas dengan tatanan cantik di setiap sudutnya, pelayanan yang ramah menjadi salah satu nilai plus restaurant ini. Untuk sunday brunch nya sendiri memiliki harga IDR 509K ++ including nonalcoholic drinks dan IDR 709K++ untuk including alcoholic drinks.

Sudut awal yang akan di temukan pada saat memasuki entrance buffet adalah seleksi hidangan Korea yang memiliki citarasa khas dan unik dengan varian yang beragam. Setelah itu terdapat station hidangan Chinese yang idientik dengan Bebek Peking yang sangat menggugah selera dan tak lupa kami coba. Satu lagi yang unik dari Chinese section ini adalah kalian bisa membuat creation noodle sesuai keinginan sendiri.


Korean section

Aneka daging di Chinese section (duck, chicken, pork, beff)



Bersebelahan dengan kedua section tersebut terdapat Indonesian dan Indian corner dengan berbagai hidangan authenticnya masing masing. Pada Indian section yang kami rekomendasikan adalah Cheese Naan yaitu sejenis roti canai khas India dengan stuffinf cheese yang meluber didalamnya dan juga dilengkapi dengan susu kental manis yang membuat rasa dari makanan ini menjadi gurih dan pastinya bakal buat kalian tidak henti untuk menikmatinya. Indonesian section sendiri tidak kalah menarik, terdapat authentic Indonesia Gado-Gado yang mana bumbu dari gado-gado nya sendiri fresh dibuat pada saat kalian memesannya.


Indonesian food juga harus dicoba dengan beragam hidangan yang tentunya enak.



Indian section dengan beragam hidangan khasnya salah satunya adalah Nasi Biryani dan Kari.

Western section juga wajib dicicipi karena mereka menyediakan berbagai macam cold cuts dan beberapa jenis slice daging yang pastinya menggugah selera kalian. Pasta section juga tersedia yang pastinya akan membuat pasta lovers bahagia. Kalian bisa memesam berbagai jenis pasta yang dimasak menurut selera kalian, terdapat bolognaise pasta, seafood dan juga cream pasta.


Beragam cold cuts yang wajib dicicipi.


Tak kelewatan dengan pasta dari Western section.

Tidak sampai disitu saja karena masih ada bagian fresh seafood dan Japanese corner di ujung dari restaurant " The Cafe " ini. Special untuk setiap hari minggu, pilihan seafood mereka jauh lebih banyak dari pada hari hari regular lainnya, bersebelahan dengan seafood section terdapat Japanese section yang memiliki berbagai selection dari fresh sashimi dan juga selection sushi yang pastinya akan memanjakan lidah bagi pecinta japanese food !! Satu section yang kami coba adalah Korean section dengan beragam hidangan yang perlu dicoba seperti kimchi salah satunya.


Aneka sushi dari Japanese section akan membuat para pecinta sushi puas.

Perjalanan di buffet section belum berakhir karena masih ada dessert room mereka yang tak boleh dilewati!! Dessert room di The Cage ini bisa kita berikan 2 ancungan jempol, pecinta dessert bisa bakal betah berada di dessert room ini. Berbagai jenis es krim tersedia tak lupa juga aneka cakes, cupcakes, berbagai traditional cakes dan cookies tersedia, bahkan tidak lupa coklat fondue tower yang akan melengkapi sajian terakhir di buffet Sunday Lunch at The Café ini.

Dessert yang ada di The Cafe ini cukup banyak dan beragam varian.

Overall, kalian akan mendapatkan experience Sunday Lunch yang tak terlupakan dan yang pastinya siapakan perut kosong kalian supaya bisa mencoba semua hidangan yang ada di sini.

Suasana resort yang indah dengan hamparan biru laut pantai geger pastinya akan bisa memuaskan minggu santai kalian disini, setelah menikmati sunday brunch yang sangat nikmat kita melanjutkan untuk Evening Session di Sky Bar. Menikmati semilir angin pantai di sore hari sembari mendengarkan alunan live music yang ditampilkan pada setiap hari minggu nya pastinya akan menjadi paduan sempurna untuk menikmati sore hari disini. Berbagai menu tapas pun juga tersedia di Sky Bar yang mana untuk rasa sudah tidak usah kita jelaskan lagi ya, pilihan cocktailnya juga menarik dan patut dicoba untuk melengkapi santai sore di Sky Bar.

Tapas & Cocktail

Cocktail at Sky Bar

Sky Bar The Mulia

Untuk menikmati beragam fasilitas di resort ini, kalian harus meluangkan waktu yang cukup atau bahkan bisa luangkan waktu seharian karena banyak hal yang bisa kalian lakukan di The Mulia. Selain The Cafe dan Sky Bar, masih ada beberapa restaurant yang bisa kalian coba dengan konsep dan hidangan yang tentunya berbeda, seperti Table8, Soleil, Edogin, Mulia Deli dan lainnya. Save the date and enjoy you fancy and exclusive sunday at The Mulia Resort Bali.

The Mulia, Mulia Resort & Villas - Nusa Dua Bali
Jl. Raya Nusa Dua Selatan Kawasan Sawangan, Nusa Dua
Direct Number: +62 361 3017777

Instagram @themuliabali @muliadining
www.themulia.com

Komentar